Senin, 30 November 2009

PEMELIHARAAN BAPA SORGAWI

RATAPAN 3:21-26

Akhirnya kita sampai di penghujung tahun 2009 ini. Kenyataan ini menyadarkan kita bahwa ini semua adalah karena kasih setia dan pemeliharaan-Nya semata-mata. Kalau bukan karena kesempatan yang diberikan Tuhan, kita pasti tidak memiliki kesanggupan untuk menjalani tahun-tahun yang semakin berat ini. Kita juga percaya bahwa Dia akan memelihara kita di tahun-tahun mendatang, karena:

PERTAMA, BERKAT-NYA SELALU BARU (22-23)
. Haleluya! Ia bukan Allah yang memberi sisa-sisa, tetapi sebaliknya, senantiasa memberi berkat yang baru setiap pagi. Kasih-Nya tak berkesudahan sepanjang zaman. Inilah janji yang akan tetap kita pegang sepanjang hidup. Nantikan berkat-Nya yang baru senantiasa. Syukuri setiap hari pemeliharaan-Nya. Sharingkan berkat Tuhan yang Anda terima hari ini, atau sepanjang tahun ini?

KEDUA, IA TAK PERNAH MENGECEWAKAN (24)
. Kalau Bapa kita di dunia pernah atau sering mengecewakan, tidak demikian dengan Bapa Sorgawi. Ia selalu memberi yang terbaik dalam pemdangan-Nya bagi kita. Meskipun kita acap tidak mengerti, tetapi tujuan utama-Nya ketika mengijinkan sesuatu terjadi adalah demi kebaikan kita. Justru kitalah yang kadang-kadang mengecewakan Dia. Pernahkah Anda merasa seakan-akan Dia mengecewakan? Ceritakanlah!


KETIGA, KEBAIKAN-NYA TAK BERHENTI (25).
Kebaikan orang lain bisa berhenti seiring dengan berlalunya orang itu. Orang bisa saja beruah drastis di tengah jalan. Ketika kita mengandalkan orang lain untuk menerima kebaikan, setiap saat kita harus siap kecewa. Tetapi ketika menerima kebaikan Tuhan, maka kebaikan-Nya itu akan terus mengalir sekalipun kita tidak setia. Alami kebaikan-Nya di akhir tahun ini, tahun mendatang, dan sepanjang hari dalam hidup Anda. Bagaimana Anda menjelaskan kebaikan Tuhan dalam hidup Anda? Ceritakanlah!


SASARAN DAN RENCANA.

Syukurilah penyertaan-Nya sepanjang tahun ini dan teruslah berharap akan karya-Nya yang lebih besar kepada dan melalui hidup kita di tahun yang akan datang. Selamat Tahun Baru.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar